Selamat Datang Di Blog REGGY GIFFARI ^-^ KEEP THE BLUE FLAG FLYING HIGH

Sunday, November 18, 2012

JURNAL 2 - ABSTRAK



REVIEW

MEMBUDAYAKAN KEWIRAUSAHAAN SEBAGAI
UPAYA MENGEMBANGKAN KOPERASI DAN USAHA
KECIL DALAM PEMBANGUNAN NASIONAL

Oleh :
Sukidjo
(FPIPS IKIP YOGYAKARTA)
Cakrawala Pendidikan Edisi Khusus Dies, Mei 1998

ABSTRAK
            Koperasi dan usaha kecil mempunyai peran strategis dalam perekonomian nasional. Keberadaan koperasi mempunyai kedudukan yang sangat kuat, karena dalam penjelasan pasal 33 UUD 1945 disebutkan koperasi sebagai bangun perusahaan yang paing sesuai serta diharapkan dapat mempercepat perwujudan demokrasi ekonomi.

            Pengembangan dan pembudayaan kewirausahaan bagi koperasi dan usaha kecil perlu ditingkatkan agar para pengelola koperasi dan usaha kecil ini mempunyai “need of achievement” yang tinggi, selalu berusaha mengejar prestasi terbaik, ulet, bekerjakeras, selalu mengadakan penemuan baru, berani mengambil resiko serta mampu mambaca dan memanfaatkan peluang bisnis.

            Pembudayaan kewirausahaan dapat dilakukan dengan menggunakan pola tradisional yakni melalui kegiatan magang cara Minang, wirausaha cara Cina, magang pola pengecer keliling, dan magang pola usaha angkutan,ataupun dengan pola modern, yakni dirancang secara khusus dan dengan menggunakan bantuan ipteks serta penggunaan sumber daya yang cukup, misalnya menggunakan incubator. Pembudayaan kewirausahaan dapat pula dilakukan melalui perguruan tinggi dengan sasaran para mahasiswa dengan menggunakan program kuliah kewirausahaa secara terstruktur.
Kata Kunci : Kewirausahaan, koperasi dan usaha kecil.


           

No comments:

Post a Comment